Ilustrasi |
MediaTangerang.com, - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengajak pemuda, khususnya pemuda muslim, turut andil mensosialisasikan Empat Pilar, karena bisa membantu menghapus tuduhan sebagian kalangan bahwa Islam itu teroris.
Hal ini Hidayat sampaikan saat menyosialisasikan Empat Pilar di hadapan pengurus Jaringan Pemuda Remaja Masjid Indonesia (JPRMI) nasional dan 30 perwakilan JPRMI tingkat provinsi se-Indonesia, di Bandung, Jawa Barat, Sabtu, seperti keterangan tertulis MPR.
Selain itu, sambung dia, keterlibatan dalam kegiatan sosialisasi juga bisa menjadi bukti bahwa Umat Islam, khususnya generasi muda muslim masih mencintai NKRI.
Acara sosialisasi Empat Pilar di kalangan anggota JPRMI juga akan mengubur kekhawatiran sebagian orang terhadap generasi muda, seolah-olah para pemuda itu hanya suka berhura-hura.
Hubungan Islam dan Indonesia sudah berlangsung harmonis sejak lama. Bahkan sejak zaman kerajaan, Umat Islam sudah berjuang melawan penjajah.
"Jadi, kalau sekarang dikatakan bahwa Islam adalah teroris, tentu saja itu adalah tuduhan yang sangat keji. Apalagi sudah terbukti bahwa Islam bukan teroris, bahkan menentang terorisme," kata Hidayat.
"Sosialisasi Empat Pilar MPR RI dikalangan JPRMI akan membuktikan bahwa masih banyak remaja dan pemuda yang baik, mau melaksanakan ajaran agama, dan mencintai bangsanya," tambah dia.
Sumber: Antara
0 Komentar